Prabowo Subianto

HomeOtomotifPrestige Motorcars hadirkan New Tesla Model 3 Highland

Prestige Motorcars hadirkan New Tesla Model 3 Highland

Jakarta (ANTARA) – Prestige Motorcars resmi memperkenalkan kendaraan listrik terkenal asal Amerika Serikat (AS), yaitu Tesla, melalui model terbaru mereka, New Tesla Model 3 Highland, di Showroom terbaru mereka di Distrik Otomotif – PIK 2.

“Sebagai merek mobil listrik murni, Tesla sudah lama mengukuhkan posisinya di dunia kendaraan listrik. Dengan kehadiran New Tesla Model 3 Highland yang menjadi pilihan paling menarik di antara kendaraan listrik lainnya,” kata CEO Prestige Motorcars, Rudy Salim dalam keterangannya, Senin.

Dengan kehadiran kendaraan listrik terkenal ini, akan menjadi tonggak penting dalam evolusi kendaraan listrik di Indonesia dan sekaligus mempercepat ekosistem kendaraan listrik.

New Tesla Model 3 Highland dilengkapi dengan berbagai pembaharuan dari segi tampilan luar maupun dalam, serta fitur-fitur baru yang membuat pengguna lebih mudah menggunakannya.

Di bagian luar, mobil listrik ini memiliki tampilan depan yang lebih ramping, kabin yang lebih senyap, dan fitur standar yang diperbarui. Material baru pada interior memiliki kualitas yang lebih baik untuk meredam kebisingan saat berkendara.

Sementara itu, di bagian dalamnya, Tesla tampaknya fokus untuk memberikan kenyamanan kepada penumpang di baris kedua melalui kehadiran layar 8,0 inci yang dapat digunakan untuk mengatur kontrol suhu atau menonton Netflix.

Mobil listrik Tesla ini memiliki desain yang sangat sporty, dengan akselerasi dan penanganan yang responsif, menjadikan setiap perjalanan menjadi pengalaman yang mendebarkan. Teknologi baterai canggihnya juga memberikan jangkauan yang mengesankan untuk perjalanan jarak jauh tanpa kompromi.

Tidak heran jika mobil listrik ini menawarkan 510 tenaga kuda (naik dari 455) dengan jarak tempuh mencapai 296 mil, sistem suspensi adaptif, mode berkendara khusus, kualitas rem yang ditingkatkan, kursi sport, dan tampilan baru pada bagian roda.

Seperti mobil Tesla lainnya, kendaraan terbaru ini memiliki baterai yang terletak di bawah mobil, menciptakan pusat gravitasi yang rendah, sehingga kemampuan mengubah arahnya tajam dan stabil di tikungan. Kemudi yang akurat dengan tiga pengaturan yang dapat disesuaikan oleh pengemudi.

New Tesla Model 3 Highland dapat melaju hingga 390 mil (WLTP) dengan sekali pengisian daya yang dioptimalkan untuk aerodinamika maksimum.

“Kedatangan New Tesla Model 3 Highland di Prestige Motorcars menandai awal era baru transportasi berkelanjutan, di mana gaya, performa, dan kesadaran lingkungan bersatu dengan sempurna,” tutup dia.

Penulis: Chairul Rohman
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024

Source link