Prabowo Subianto

Survei: 73.3% Masyarakat Mendukung Pembentukan Koalisi KIM Plus

Jakarta - Sebuah survei terbaru yang dilakukan oleh Indikator antara tanggal 22 hingga 29 September 2024 menemukan bahwa 73,3% masyarakat Indonesia mendukung pembentukan Koalisi...
HomeOlahragaPersiapan Gorontalo Half Marathon Terus Dikebut, Kuota Peserta Capai Target

Persiapan Gorontalo Half Marathon Terus Dikebut, Kuota Peserta Capai Target

TATIYE.ID (OLAHRAGA) – Event Gorontalo Half Marathon yang resmi diluncurkan oleh Penjabat Gubernur Gorontalo, Rudy Salahuddin, dua bulan yang lalu saat ini sedang dalam persiapan yang intensif. Event lari berstandar nasional ini yang diselenggarakan oleh Kadis Dispora Provinsi Gorontalo, Wahyudin A. Katili, mendapat respons yang sangat positif dengan peserta yang sudah terjual habis sebelum batas akhir pendaftaran.

“Saati ini kita sedang fokus pada persiapan teknis pelaksanaan. Kami berharap event ini akan menjadi event berstandar nasional dan kami berupaya menjadikannya setara dengan event yang diselenggarakan di kota-kota besar,” kata Kadis Dispora Provinsi Gorontalo, Wahyudin A. Katili ketika ditemui di ruang kerjanya pada Kamis (3/10/2024).

“Dengan kesuksesan event ini, kami berharap nama sponsor akan terangkat dan kami akan mendapat kepercayaan untuk mengadakan event berskala besar. Hal ini akan bermanfaat bagi kami dalam mempromosikan daerah dari berbagai aspek, terutama dari segi ekonomi dan pariwisata,” lanjut sosok yang juga menjabat sebagai sekertaris IOF Provinsi Gorontalo tersebut.

Pendaftaran peserta sudah ditutup pada tanggal 30 September 2024, meskipun masih banyak masyarakat yang ingin mendaftar. Namun, sebagai pertimbangan, daripada menambah jumlah peserta, lebih baik fokus pada kesuksesan dan pelayanan yang baik sesuai dengan target kuota.

“Pendaftaran peserta sudah ditutup karena slotnya sudah penuh. Bahkan ketika kami membuka tambahan slot, dalam waktu 30 menit sudah langsung terjual habis meskipun kami menambahkan 200 slot lagi,” jelasnya.

Wahyudin menambahkan bahwa dukungan dari berbagai OPD, TNI, Polri, termasuk Satpol, terus dikomunikasikan untuk menyusun rencana kesuksesan event lari terbesar pertama di Gorontalo ini. Dengan tema “berlari di tengah pesona bahari dan budaya Gorontalo”, diharapkan event ini bisa menjadi pilihan bagi wisatawan dari luar Gorontalo untuk datang.

“Kami juga telah menghimbau sektor kuliner, transportasi, dan perhotelan untuk mendukung kesuksesan event besar ini. Kami berharap agar harga kamar hotel, biaya transportasi, dan kuliner tetap wajar agar para tamu yang datang ke Gorontalo merasa nyaman,” tambahnya.

Terakhir, Wahyudin berharap partisipasi masyarakat dalam mensukseskan event ini. Perlombaan dimulai sekitar jam 4 pagi hingga jam 9 pagi, jadi tidak akan berlangsung lama. Beberapa ruas jalan yang kemungkinan akan ramai saat event ini seperti jalan kompleks lapangan Taruna Remaja, jalan Panjaitan, dan jalan JDS.

“Ada beberapa ruas jalan yang kemungkinan akan ramai karena menjadi rute lomba Gorontalo Half Marathon. Oleh karena itu, kami membutuhkan kerjasama dan partisipasi masyarakat untuk menjadikan event ini sukses bersama,” harapnya. (*)

Source link